7 Cara Menghemat Air di Rumah dengan Tips Efektif!

Menghemat air adalah langkah kecil yang berdampak besar pada keberlanjutan lingkungan dan mengurangi perubahan iklim. Setiap individu memiliki tanggung jawab untuk menjaga ketersediaan air bersih bagi generasi mendatang, dan cara menghemat air di rumah bisa menjadi awal yang baik. 

Air adalah sumber daya yang tak ternilai dan semakin terbatas sehingga setiap langkah penghematan, sekecil apapun, dapat berkontribusi dalam menjaga ekosistem.

Dengan berbagai cara menghemat air di rumah, kamu bisa mengurangi penggunaan air tanpa perlu merubah banyak dari rutinitas harian. Mari mulai dengan tips-tips sederhana namun efektif yang bisa langsung diterapkan di rumah!

Kenapa Penting untuk Hemat Air?

Menghemat air adalah kebutuhan mendesak yang tak boleh diabaikan. Dengan sumber daya air yang semakin terbatas, generasi muda harus lebih bijak dalam penggunaan air untuk memastikan kelestarian dan kualitas sumber daya.

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2021, sebanyak 2.931,3 juta meter kubik air bersih disalurkan untuk sektor nonniaga, yang mencakup rumah tangga sebagai mayoritas pelanggan.

Jumlah ini menunjukkan besarnya kebutuhan air bersih di sektor ini, dengan 14.770.595 pelanggan tercatat menggunakan air bersih dalam kehidupan sehari-hari.

data jumlah volume air bersih yang disalurkan di Indonesia

Di sisi lain, terjadi kebocoran sebesar 728,3 juta meter kubik, atau hampir sepertiga dari total volume air bersih yang disalurkan. Jumlah ini bahkan lebih besar daripada jumlah air yang disalurkan ke sektor-sektor lainnya.

Fakta ini memperlihatkan bahwa selain kebutuhan air bersih yang tinggi, juga terdapat pemborosan yang besar akibat kebocoran. Hemat air adalah bentuk kepedulian nyata yang membantu menjaga ketersediaan sumber daya ini dalam jangka panjang.

Cara Menghemat Air di Rumah

Menghemat air bisa dilakukan dengan cara yang sangat sederhana, tanpa memengaruhi kenyamanan hidup sehari-hari. Mulai dari kebiasaan kecil, Anda bisa menghemat banyak air dan bahkan menurunkan biaya tagihan bulanan. Berikut ulasannya.

1. Pastikan Keran Selalu Tertutup

Memastikan keran selalu tertutup saat tidak digunakan adalah salah satu langkah paling sederhana namun efektif dalam cara menghemat air di rumah.

Terkadang, kita secara tidak sadar membiarkan keran mengalir saat mencuci tangan, mencuci piring, atau menggosok gigi. Padahal, kebiasaan kecil ini jika diabaikan dapat menghabiskan banyak air setiap harinya.

Misalnya, saat kamu sedang menggosok gigi, cobalah untuk mematikan keran dan baru membukanya kembali ketika hendak membilas.

Ini juga berlaku saat mencuci tangan, basahi tangan terlebih dahulu, tutup keran saat menggosok sabun, lalu bilas. Dengan disiplin melakukan hal ini, kamu dapat menghemat banyak air dalam sehari.

2. Mandi Jangan Terlalu Lama

Mandi terlalu lama bisa menjadi salah satu kebiasaan boros air yang sering dilakukan tanpa sadar. Selain menghabiskan air, mandi berlama-lama juga meningkatkan penggunaan energi, terutama jika menggunakan pemanas air. 

Salah satu cara menghemat air yang efektif adalah dengan membatasi durasi mandi. Cobalah untuk mandi dalam waktu 5-10 menit, terutama jika menggunakan shower, yang dapat mengalirkan hingga 9 liter air per menit.

Baca juga: Ikutan #AksiAsri365, Bangun Kebiasaan Hidup Ramah Lingkungan Berlimpah Hadiah!

3. Jangan Abaikan Pipa Bocor

Pipa atau keran bocor sering kali dianggap sepele, namun dampaknya sangat besar. Setiap tetes air yang terbuang karena kebocoran bisa berarti ratusan liter yang hilang dalam sebulan. 

Selain memboroskan air, kebocoran juga berpotensi menambah tagihan air bulanan. Sebagai bagian dari cara menghemat air di rumah, segera perbaiki setiap kebocoran, baik pada pipa, keran, maupun sambungan air.

Jika tidak bisa langsung memperbaiki pipa yang bocor, kamu bisa menggunakan ember untuk menampung air bocoran sebagai solusi sementara. Air yang terkumpul dapat digunakan untuk kegiatan lain, seperti menyiram tanaman atau membersihkan lantai.

4. Cuci Baju Dalam Jumlah Banyak

Salah satu langkah sederhana dalam cara menghemat air di rumah adalah mencuci pakaian dalam jumlah besar sekaligus. Mengapa hal ini efektif? Setiap kali menjalankan mesin cuci, air yang digunakan cukup banyak, terutama untuk mode pencucian dan pembilasan. 

Dengan menunda mencuci hingga pakaian terkumpul, kamu tidak hanya mengurangi frekuensi penggunaan mesin cuci, tetapi juga menghemat listrik yang dibutuhkan setiap kali mesin bekerja. Selain itu, tindakan ini juga membantu mengurangi limbah air yang terbuang.

5. Pakai Sabun Secukupnya

Terlalu banyak sabun saat mencuci tangan, mandi, atau mencuci piring dapat menyebabkan pemborosan air. Mengapa? Karena semakin banyak sabun yang digunakan, semakin banyak air yang dibutuhkan untuk membilasnya. 

Dalam cara menghemat air di rumah, gunakan sabun secukupnya agar proses bilas lebih cepat dan tidak membutuhkan banyak air. Kebiasaan ini tidak hanya menghemat air tetapi juga membantu mengurangi limbah sabun yang masuk ke lingkungan sehingga turut membantu pelestarian lingkungan.

6. Manfaatkan Keran Aerator

Menggunakan keran aerator adalah salah satu cara menghemat air di rumah yang cukup efektif dan praktis. Keran aerator dilengkapi dengan alat kecil yang memecah aliran air menjadi tetesan halus, mengurangi konsumsi air tanpa mengurangi tekanan. 

Dengan demikian, kamu tetap mendapatkan aliran air yang cukup kuat, tetapi dengan penggunaan air yang jauh lebih hemat. Ini sangat cocok diterapkan di dapur dan kamar mandi, di mana penggunaan air cenderung tinggi.

Baca juga: 3 Cara Mengubah Limbah Pakaian Jadi Useful!

7. Batasi Menyiram Tanaman dan Cuci Mobil

Membatasi frekuensi penyiraman tanaman dan mencuci kendaraan adalah cara praktis dalam menghemat air yang sering terabaikan. Misalnya, daripada menyiram tanaman setiap hari, kamu bisa membuat jadwal rutin dua atau tiga kali seminggu, sesuai dengan kebutuhan tanaman. 

Saat mencuci mobil, cobalah untuk tidak menggunakan selang terus-menerus. Alih-alih, isi ember dengan air secukupnya dan gunakan kain lap untuk membersihkan permukaan mobil. Teknik ini bukan hanya lebih hemat air, tetapi juga memastikan cuci mobil lebih terarah dan efisien. 

Menghemat air itu mudah, dan kebiasaan kecil di rumah bisa memberikan dampak besar bagi lingkungan.Kamu bisa mulai dari langkah-langkah sederhana setiap hari sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan. Ingatlah, satu hari satu perubahan kecil adalah bagian penting dari upaya kita membangun generasi Indonesia yang lebih peduli lingkungan. 

Yuk, jadikan setiap tindakan berharga dengan bergabung dalam gerakan #AksiAsri365!, sebuah inisiatif edukatif, informatif, dan kreatif dari Indonesia Asri untuk menginspirasi gaya hidup berkelanjutan. Segera daftarkan diri menjadi Warga Asri di Indonesia Asri dan jadilah bagian dari komunitas yang berkomitmen menciptakan Indonesia yang lebih hijau.

Baca juga: Minyak Jelantah Jangan Langsung Dibuang! Bisa Diolah lagi dengan Manfaat Berlimpah!

 
Community Development

10 Cara Menghemat Listrik di Rumah dengan Bijak & Sederhana

Saat ini, listrik adalah salah satu kebutuhan utama masyarakat yang digunakan untuk menunjang berbagai macam aktivitas. […]

oleh Editor Indonesia Asri
November 13, 2024
 
Community Development

Inilah 5 Teratas Kota Paling Boros Listrik Se-Asia

Ada beberapa kota yang paling boros listrik di Asia. Kota-kota ini terletak di negara dengan perkembangan […]

oleh Editor Indonesia Asri
November 12, 2024
 
Community Development

7 Cara Menghemat Air di Rumah dengan Tips Efektif!

Menghemat air adalah langkah kecil yang berdampak besar pada keberlanjutan lingkungan dan mengurangi perubahan iklim. Setiap […]

oleh Editor Indonesia Asri
November 11, 2024