10 Ide Kerajinan dari Galon Bekas yang Bermanfaat dan Mudah!

Oleh Tim Indonesia Asri

Tahukah kamu, permasalahan sampah dapat diselesaikan dengan berbagai cara. Salah satunya adalah dengan mengolahnya menjadi barang berguna seperti kerajinan dari limbah organik dan anorganik. 

Penelitian yang dipublikasikan dalam Jurnal Presipitasi menunjukkan bahwa daur ulang sampah dapat memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat lokal. Penelitian ini dilakukan di TPA Jatibarang dan menunjukkan bahwa penerapan daur ulang sampah bisa meningkatkan keuntungan para tenaga kerja hingga mencapai Rp35.000 untuk setiap orang per harinya.

Selain itu, pengelolaan sampah plastik yang baik juga terbukti mampu mengurangi jumlahnya hingga 10,08%. Tentunya, hal ini berkontribusi dalam menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan sekitar.

Berkaitan dengan sampah, galon bekas, terutama yang sekali pakai, sering kali terbengkalai di rumah setelah digunakan. Padahal, daripada dibiarkan menumpuk, kamu bisa membuat berbagai kerajinan dari galon bekas, lho!

Kamu juga tidak perlu khawatir karena kreasi galon bekas dapat dibuat dengan peralatan sederhana dan tentunya mudah ditemukan di sekitarmu. Oleh karena itu, yuk, simak berbagai inovasi kerajinan dari galon bekas berikut ini!

Ide Kerajinan dari Galon Bekas yang Unik dan Kreatif

Ide Kerajinan dari Galon Bekas yang Unik dan Kreatif

Kreasi galon bekas bisa disulap menjadi hiasan maupun barang fungsional. Nah, untuk membuat produk kerajinan yang menarik, diperlukan ide yang kreatif. Jika kamu bingung harus membuat kerajinan apa, simak ide kerajinan galon bekas berikut ini.

1. Tempat Mainan

Apabila mainan si kecil sering berantakan, mungkin ini saatnya untuk menyediakan wadah khusus mainan. Tak harus membeli baru, kamu bisa menyulap galon bekas di rumah menjadi media penyimpanan, lho.

Agar tampak semakin menarik, kamu bisa mewarnai galon ini dengan warna-warna cerah dan menarik atau menyesuaikannya dengan tema kamar si kecil.

2. Keranjang Pakaian

Dengan proses pembuatan yang sama dengan tempat mainan, galon bekas juga dapat dimanfaatkan untuk menampung pakaian kotor sebelum dicuci. Alih-alih baju kotor berserakan di lantai, kerajinan ini bisa membuatnya lebih ringkas dan rapi. 

Baca juga: 5 Penyebab Listrik Boros dan Pencegahannya, Wajib Tahu!

3. Keranjang Sampah

Keranjang Sampah

Galon bekas juga dapat dimanfaatkan sebagai tempat penampungan berbagai jenis sampah di rumah. Kamu juga bisa berkreasi agar keranjang sampah dari galon bekas ini tampak lebih menarik dan estetis. Berikut cara membuatnya:

  • Siapkan alat dan bahan, yaitu cutter, kuas, cat, dan galon.
  • Cuci bersih galon yang sudah tidak terpakai. 
  • Warnai bagian luar galon sesuai dengan selera agar lebih menarik.
  • Jemur galon di bawah sinar matahari selama 10–15 menit. 

4. Lampu Hias

Dengan memasang lampu kecil ke dalam galon bekas, kamu bisa mendapatkan lampu hias yang siap menerangi rumah. Berbagai karakter hewan, seperti kelinci, ayam, dan sapi, dapat menjadi inspirasi desain lampu hias ini. 

5. Pancuran Air

Selain untuk menghias halaman belakang atau taman, pancuran air dari barang bekas ini dapat menghasilkan suara air yang mengalir sehingga menciptakan suasana tenang bak di tengah alam. Untuk membuat pancuran air dari galon bekas, ikuti beberapa langkah berikut:

  • Rancang desain pancuran air sesuai preferensi.
  • Potong galon dengan gunting secara rapi. 
  • Lubangi bagian bawah galon sebagai tempat keluarnya air. 
  • Tempatkan pompa air di dalam galon hingga terhubung ke listrik. 
  • Letakkan kerikil agar pancuran tetap stabil saat digunakan. 

Baca juga: Ini Data Sampah di Indonesia yang Wajib Orang Tahu!

6. Pot Tanaman

Kerajinan dari galon bekas selanjutnya adalah pot tanaman minimalis. Sebelum menempatkan tanaman pada pot, buatlah lubang kecil agar air dapat keluar ketika pot digunakan. Hal ini dapat mencegah air berlebih pada pot sehingga tanaman tetap sehat. 

7. Ember

Ember

Galon bekas juga bisa dijadikan tempat menyimpan air. Namun, berbeda dari penyimpanan air biasa, kerajinan ini dapat digunakan untuk menimba atau memindahkan air. Langkah pembuatan ember ini cukup sederhana, yaitu:

  • Potong bagian atas galon untuk mendapatkan bagian bawahnya.
  • Potong 4–5 cm bagian galon untuk dijadikan gagang.
  • Lubangi bagian kanan dan kiri galon.
  • Rakit kaki gagang dengan mur dan baut.
  • Cat ember galon bekas dengan warna favorit. 

8. Tempat Sayuran

Setelah belanja di pasar, sayuran, buah, dan bumbu cenderung berserakan di meja dapur. Dengan memanfaatkan galon bekas secara kreatif, kamu dapat menyimpan bahan-bahan tersebut agar dapur tetap rapi dan menjadikanmu lebih leluasa ketika memasak. 

9. Rak Serbaguna

Selain untuk baju kotor, galon bekas juga bisa dimanfaatkan untuk menyimpan barang lain seperti alat tulis, dompet, dan produk kecantikan. Cara membuatnya yaitu potong galon, buat susunan bertingkat, dan rakit galon sedemikian rupa hingga membentuk rak serbaguna. 

10. Akuarium

Akuarium

Sumber: Pinterest

Galon bekas transparan juga cocok untuk dijadikan akuarium karena dapat menampilkan ikan dengan jelas. Daripada membeli aquarium baru, kreasi galon bekas ini bisa menjadi alternatif hemat biaya. 

Kamu bisa memotong leher galon atau memotong separuh badan galon, lalu pastikan galon bersih. Setelah dibersihkan, kamu bisa menuang pasir malang, meletakkan pecahan genteng, atau menggunakan batu kecil sebagai dasar akuarium.

Kemudian, tuangkan air, tetapi jangan terlalu penuh. Berikan beberapa buah tanaman air dan masukkan beberapa ikan hias kecil, seperti guppy dan molly, ke dalam galon. Akuarium siap menjadi pajangan rumah.

Itulah beberapa ide kreatif dan cara membuat kerajinan dari galon bekas. Dengan pengelolaan sampah yang baik, galon bekas dapat memiliki nilai jual yang tinggi dan berkontribusi pada peningkatan pendapatan masyarakat lokal. 

Selain didaur ulang menjadi kerajinan, beberapa jenis plastik juga bisa diolah menjadi material lain, seperti campuran aspal plastik. 

CIRCLO

Terkait hal ini, Chandra Asri Group mengembangkan franchise CIRCLO, yang merupakan produk campuran aspal plastik yang terbuat dari cacahan kantong plastik. 

Selain menjadi salah satu solusi untuk mengolah sampah plastik, franchise ini juga memberdayakan pelapak dan pelaku daur ulang lokal untuk memproduksi bahan baku campuran aspal terstandardisasi sesuai spesifikasi PUPR.

Tidak hanya itu, Chandra Asri Group juga berhasil merealisasikan aspal plastik yang telah digunakan di lebih dari 120 km jalan di seluruh Indonesia. 

Nah, jika kamu ingin juga ikut melestarikan lingkungan, kamu tidak harus melakukan hal sebesar Chandra Asri, kok. Cukup mulailah dengan bergabung bersama Indonesia Asri yang memiliki berbagai kampanye dan challenge sederhana tapi nyata. 

Salah satu inisiatif pelestarian lingkungan pada kampanye Indonesia Asri adalah challenge #SiPalingSustainable. Melalui berbagai aktivitas seru di program ini, kamu dapat mulai menerapkan gaya hidup berkelanjutan dari langkah-langkah sederhana. 

Tantangan dalam aksi #SiPalingSustainable ternyata tidak susah, lho! Kamu bisa berlatih untuk melakukan aksi sederhana seperti memilah sampah, berolahraga, dan menggunakan transportasi umum. 

Tertarik untuk bergabung dengan Indonesia Asri? Yuk, jangan lupa daftarkan diri untuk menjadi bagian dari Warga Asri sekarang! Untuk informasi lebih lanjut mengenai berbagai program pelestarian lingkungan, kunjungi website kami. 

Baca juga: Yuk, Mengenal Thrifting dan Manfaatnya Bagi Lingkungan!

Oleh Tim Indonesia Asri
Indonesia Asri adalah kampanye yang digagas oleh Chandra Asri untuk bersama mewujudkan Indonesia yang lebih asri; Indonesia yang berwawasan lingkungan berkelanjutan untuk kelak dapat menjadi warisan bagi generasi mendatang.
Rekomendasi Terkait
Edukasi
Sustainable Waste Management
Baca Selengkapnya
Edukasi
Sustainable Waste Management
Baca Selengkapnya
Indonesia Asri
© 2025 - Indonesia Asri
Kampanye oleh